Selasa, 30 April 2013

Apel Siaga ST 2013 Kecamatan Ngrayun

Selasa, 30 April 2013 dilaksanakan Apel Siaga Sensus Pertanian (ST) 2013 tingkat Kecamatan Ngrayun di Halaman Kantor Camat Ngrayun yang dipimpin langsung oleh Camat Ngrayun Sdr. Mardianto, SE .
Dalam sambutannya Bapak Camat Ngrayun menekankan bahwa Sensus Pertanian 2013 ini akan digunakan sebagai  salah satu bahan Pidato Kenegaraan pada bulan Agustus 2013 oleh Bapak Presiden RI maka untuk itu diharapkan kepada Saudara semua untuk menepati jadwal yang telah ditentukan yaitu 1-31 Mei 2013.
   IKRAR PETUGAS SENSUS PERTANIAN 2013

Dengan Rahmat Tuhan Yang Maha Esa
Kami Petugas Sensus Pertanian 2013
Menyadari bahwa
Program Nasional Sensus Pertanian 2013
Memiliki arti penting dalam menyediakan informasi
untuk masa depan Petani yang lebih baik
Untuk itu kami Petugas Sensus Pertanian 2013
1. Siap dalam mensukseskan Program Nasional Sensus Pertanian 2013
2. Melaksanakan tugas sesuai dengan SOP , seluruh rangkaian kegiatan Sensus Pertanian 2013
3. Kesungguhan dan kejujuran dalam melaksanakan kegiatan Sensus Pertanian 2013
Semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa memberikan kekuatan untuk mewujudkan komitmen bersama ini.




Pilkades Desa Temon dan Desa Baosanlor

Rabu Pon , 24 April 2013

Hasil Pemilihan Kepala Desa Temon
Diikuti oleh 2 (dua) Calon yaitu No 1 : Suryo Sucipto dan No 2 : Joko Prasetyo,ST

Jumlah DPT     =  2.761
Hadir               =  2.189
Suara No 1      =     739
Suara No 2      =  1.427
Tidak Sah         =      23
Panitia Pilkades Desa Temon menetapkan Sdr. Joko Prasetyo,ST sebagai Calon Kepala Desa Terpilih .


Hasil Pemilihan Kepala Desa Baosanlor
Diikuti oleh 2 (dua) Calon yaitu No 1 : Jarot Trihandono dan No 2 : Dasimin
Jumlah DPT     =  6.023
Hadir               =  4.388
Suara No 1      =  3.355
Suara No 2      =  1.014
Tidak Sah         =      19
Panitia Pilkades Desa Baosanlor menetapkan Sdr. Jarot Trihandono sebagai Calon Kepala Desa Terpilih .







Jumat, 12 April 2013

Pamit Kenal Camat Ngrayun

Pamit Kenal Camat Ngrayun
tanggal 2 April 2013
Bpk. Bambang Wijayanto,S.Sos,M.Si dan Bpk, Mardianto,SE .
Muspika Kec.Ngrayun bersama Camat Jambon , Camat Sampung
Kenang-kenangan