Selasa, 26 Februari 2013

Sosialisasi Pornografi , Penanggulangan Narkoba dan Penyakit AIDS


         Mts / MA Al-Hikmah Desa Baosan Kidul Kecamatan Ngrayun Kabupaten Ponorogo mengadakan Sosialisasi Pornografi , Penanggulangan Narkoba  dan Penyakit AIDS . Acara ini dijelaskan oleh Bapak Dairin,S.Ag selaku Kepala Sekolah diselenggarakan untuk memberikan pengetahuan kepada anak didik di MTs dan MA Al-Hikmah agar mereka menyadari akan bahaya semua itu . Beliau menggambarkan bahwa usahanya dalam mendirikan sekolah ini dimulai tahun 1996 dengan berjualan rokok keliling serta saat itu beliau dari Ponorogo Naik Bus sampai Slahung dan jalan kaki sampai sekolah ini   begitupun sebaliknya. Ucapan terima kasih kepada Camat Ngrayun beserta Muspika yang mana Paskibraka dan Korsik ( Drumband ) di tunjuk untuk menjadi Personel Upacara 17 Agustus 2012 yang lalu.Komitmen beliau adalah setiap siswa yang masuk dan belajar di Mts/MA Al-Hikmah ini tidak dipungut biaya dan diberi bantuan Seragam Sekolah , Sepatu dan Peralatan Sekolah lainnya.
               Sementara itu Camat Ngrayun dalam sambutannya memberikan Penghargaan yang sebesar-besarnya kepada Bapak Dairin atas Dedikasinya dalam mendirikan Sekolah ini. Dalam tahun anggaran 2013 ini Jalan Baosan Kidul - Konto akan ada peningkatan jalan sehingga tidak ada jalan yang berlubang lagi. Juga Jalan masuk ke Sekolah ini akan ada pengaspalan yang dianggarka sekitar Rp. 50 juta rupiah .
               Narasumber yang memberikan Sosialisasi  Pornografi , Penanggulangan Narkoba  dan Penyakit AIDS adalah AKP Darmana beliau adalah Kapolsek Ngrayun dan Siti Monajala Bidan Desa dari Puskesmas Ngrayun .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar